Senin, 29 Februari 2016

MEMBUAT WEBSITE SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN MENGGUNAKAN CMS BALITBANG

MEMBUAT WEBSITE SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN MENGGUNAKAN CMS BALITBANG

Langkah-Langkah :
  1. Hal pertama yang harus dilakukan adalah download dulu aplikasi balitbangnya Disini. Karena aplikasi balitbang yang saya download berada di komputer client sedangkan saya mau install aplikasi balitbanya di server, jadi saya harus mengirim aplikasi balitbang tersebut dari direktory download yang ada di komouter client ke direktory html yang berada pada komputer server. Disini saya akan memindah kan file Balitbang nya ke Server via FireFTP karena cukup mudah sekali. Pertama Buka FTP anda di browser, URL nya ketikkan FTP://IP Server , Lalu masukkan username dan password nya, Lalu transfer file Balitbang nya ke server, seperti gambar di bawah ini.
  2. Tunggu proses nya sampai selesai, tanda nya ialah gambar yang ada di bawah seperti ini.
  3. Dapat di lihat, bahwa file Balitbang nya sudah berada di server.
  4. Sekarang kita check pada server kita apakah sudah masuk ke server nya. Dengan menggunakan perintah #ls.
  5. Kemudian kita Copy Paste file Balitbang nya ke Direktory /var/www/html dengan memasukkan perintah :
    #cp balitbang.zip /var/www/html
  6. Kemudian kita masuk ke direktory /var/www/html nya dengan memasukkan perintah :
    #cd /var/www/html
    Kita check file nya dengan perintah :
    #ls
  7. Karena aplikasi balitbang yang saya download berbentuk file .zip maka saya harus mengexraknya dengan scrip sebagai berikut:
    #unzip balitbang.zip
  8. Setelah itu tambahkan script seperti gambar dibawah ini. untuk mengganti pemilik dari sebuah file dengan memasukkan perintah :
    #chown -R www-data:www-data cmsbalitbangv35/
  9. Setelah itu tambahkan script sebagai berikut, lihat gambar dibawah ini untuk merubah hak akses cmsbalitbangv35 menjadi 755.
    #chmod 755 cmsbalitbangv35/
  10. Setelah itu kita masuk ke phpMyAdmin, lalu buat database nya dengan nama cmsbalitbangv35.
  11. Setelah itu buka web browser, lalu isikan URL nya dengan alamat IP Server atau DNS Server/cmsbalitbangv35.
  12. Setelah itu baca lisensi yang disediakan oleh aplikasi balitbang, jika anda setujuh klik pada link Saya setujuh, lihat gambar dibawah ini.
  13. Kemudian pilih salah satu link dibawah ini sesuai dengan website yang anda akan buat, ditahap ini saya memilih Sekolah Menengah Kejuruan, lihat gamabr dibawah ini.
  14. Setelah itu pada Paket pilih Standard kemudian pada Modul saya memlih profil, lihat gambar dibawah ini.
  15. Kemudian pada Database diminta untuk memasukkan hostname ,name,user dan passwornya. Yang dimaksud adalah password dan username saat mau masuk ke PhpMyAdmin atau Database nya.
  16. Dibagian Profil,masukkan Domain website yang akan kita buat beserta email dan nama websitenya.
  17. Dibagian Admin masukkan username dan ppassword untuk masuk ke websitenya.
  18. Langkah selanjutnya yaitu Login Admin yang tadi sudah dibuat .
  19. Kemudian Login Administrator .
  20. Ini tampilan CMS Balitbang yang sudah kita buat .
Cukup sekian, semoga bermanfaat!

    PENGENALAN TENTANG CMS BALITBANG

    PENGENALAN TENTANG CMS BALITBANG

    CMS Balitbang adalah sebuah CMS (Content Manajement System) yang di gunakan untuk membangun sebuah website pendidikan, misal nya untuk website sekolah dasar (SD), website Sekolah menengah pertama (SMP), sekolah menengah Kejuruan (SMK), dan lain-lain.

    CMS Balitbang ini sangat lah relatif dan efisien. Karena dalam penggunaan CMS ini sangat lah mudah dan praktis.

    Latar Belakang terciptanya CMS Balitbang adalah dari salah satu kebijakan strategis Kementrian Pendidikan Nasional yang dituangkan dalam Renstra Depdiknas 2005-2009 adalah pemanfaatan secara optimal berbagai sarana seperti radio, televisi, komputer dan perangkat Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) lainnya digunakan sebagai media pembelajaran. Lalu Balitbang Kemdiknas sebagai lembaga penelitian dan pengembangan di Bidang pendidikan mempunyai peran yang sangat strategis dalam melakukan pengembangan dan inovasi di bidang pendidikan. Salah satu kegiatan yang dilakukan Balitbang Kemdiknas adalah Pembuatan Model Webstie Sekolah sejak tahun 2009. Hingga saat ini model tersebut telah dipergunakan oleh 413 sekolah.

    Fitur yang tersediapun cukup lengkap, seperti : Guru, Siswa, Alumni, Banner, Login member, statistic, Agenda, Berita, Pencarian, Info Sekolah, Galeri Foto, Jajak Pendapat, Materi Ajar, Peta situs serta tauran E-Learning, serta Blog. Untuk Screenshot contoh website nya ada di bawah ini.

    SHARING ILMU BERSAMA MBAH SURO DHEMIT

    SHARING ILMU BERSAMA MBAH SURO DHEMIT

    Hari ini (Senin, 29 februari 2016), mbah suro Dhemit akan sharing ilmu. Alhamdulillah, mbah suro dapat meluangkan waktunya untuk sharing. Materi yang disampaikan mencangkup :
    1. Pengenalan TCP/IP
    2. Pengenalan TKJ
    Untuk materi Pengenalan TCP/IP anda dapat membaca nya Disini 
    Untuk materi Pengenalan TKJ anda dapat membaca nya Disini

    Berikut ini adalah dokumentasi saat kegiatan berlangsung.





    Jumat, 26 Februari 2016

    PENGUJIAN VPN SERVER DENGAN VPN CLIENT

    PENGUJIAN VPN SERVER DENGAN VPN CLIENT

    Setelah kita menginstall dan mengkonfigurasi VPN Server, saat nya kita melakukan pengujian VPN Server nya dengan VPN Client. Disini saya akan mengujinya menggunakan sistem operasi Windows 7. Berikut langkah-langkah nya.

    Langkah-Langkah :
    1. Pertama kita buat network VPN Client dulu ke menu control panel. Cara masuk Control Panel dengan cara menekan Windows+R lalu ketikkan "Control Panel".
    2. Kemudian pilih "Network and Internet".
    3. Kemudian pilih "Network adn Sharing Center"
    4. Selanjutnya, pilih menu "Set Up New Connections or Network"
    5. Kemudian pilih "Connect to a Workplace"
    6. Pilih "Use My Internet Connections"
    7. Kemudian, dalam menu Internet Address, masukkan IP Server atau DNS Server nya, setelah diisi, klik Next.
    8. Kemudian, masukkan username dan password nya yang telah kita konfigurasi di Server tadi, lalu centang Save This user.., kemudian klik Connect.
    9. Ini adalah proses verifikasi ke VPN Server nya.
    10. Jika kita sudah terhubung ke Server maka pengujian VPN Debian Server nya berhasil.
    Cukup Sekian, semoga bermanfaat!

    INSTALASI DAN KONFIGURASI VPN DEBIAN SERVER

    INSTALASI DAN KONFIGURASI VPN DEBIAN SERVER

    Kali ini saya akan sharing tentang instalasi VPN Server, setelah kita mengetahui apa itu VPN Server? Dan tugas beserta fitur-fiturnya, kita dapat mengerti kegunaan nya dan kita akan melakukan instalasinya. Oke, saya akan mengulas kembali tentang definisi VPN Server.

    Virtual Private Networking adalah suatu metode yang digunakan untuk menghubungkan suatu LAN, menggunakan media yang berskala luas (Internet). Prinsipnya adalah membuat tunnel / terowongan, yang bersifat end to end structure. Sehingga bisa menghubungkan jaringan Lokal, walau berjarak sangat jauh.

    Perlu diketahui terlebih dahulu, bahwasanya vpn server membutuhkan jaringan yang mengarah ke jaringan Internet. Untuk jaringan Internet, vpn serverpun harus menggunakan IP Public, agar bisa diakses dari mana saja, tetapi kali ini hanya akan menggunakan ip Local saja atau private ip , aplikasi untuk membuat vpn server ada beberapa seperti : OpenVPN , PPTP dll yang anda bisa cari sendiri di internet ,dalam konfigurasi kali ini saya akan mengunakan PPTP untuk membuat vpn server berikut langkah-langkahnya.

    Langkah-Langkah :
    1. Pertama, kita install dulu PPTP nya dengan memasukkan perintah :
      #apt-get install pptpd
    2. Selanjutnya anda harus mengkonfigurasi vpn anda ada 3 buah file yang harus anda konfigurasikan yaitu �/etc/pptpd.conf�, �/etc/ppp/pptpd-options�, dan �/etc/ppp/chap-secrets� , pertama masukan perintah berikut untuk mengkonfigurasi file /etc/pptpd.conf :
      #nano /etc/pptpd.conf
    3. Ini adalah tampilan awal nya.
    4. Pada akhir file konfigurasi atau yang terbawah tepat nya di bawah perintah #Recomended, lalu tambahkan beberapa baris berikut ini seperti gambar dibawah ini :
      localip IP Server
      remoteip 2 oktet pertama IP Server.0.243,2 oktet pertama IP Server.0.245

      Setelah itu keluar dan simpan dengan menekan CTRL+X > Y > Enter
    5. Selanjutnya kita edit file kedua, dengan memasukkan perintah :
      #nano /etc/ppp/pptpd-options
    6. Lalu tambahkan beberapa baris konfigurasi dibawah ini :
      ms-dns IP Server
      nobsdcomp
      noipx
      mtu 1490
      mru 1490
      Setelah itu keluar dan simpan dengan menekan CTRL+X > Y > Enter.
    7. Kemudian kita edit file yang ketiga dengan memasukkan perintah :
      #nano /etc/ppp/chap-secrets
    8. Pada file konfigurasi ini adalah untuk membuat username dan password untuk login VPN Client pada windows atau linux tambahkan beberapa baris berikut ke bagian paling bawah file konfigurasi (Contoh saya pakai nama saya sebagai username dan password nya) :
      zakky *     zakky *
      CATATAN : Formatnya : zakky <tab>* <tab> zakky <tab> *
      Setelah di tambahkan keluar dan simpan dengan menekan CTRL+X > Y > Enter.
    9. Setelah itu, kita restart pptpd nya dengan memasukkan perintah :
      #/etc/init.d/pptpd restart.
    10. Konfigurasi VPN Server sudah selesai, sekarang kita tinggal menyambungkan ke VPN Server nya melalui VPN Client.
    Cukup sekian, semoga bermanfaat!

    PENGENALAN VPN DEBIAN SERVER 8.2

    PENGENALAN VPN DEBIAN SERVER 8.2

    VPN atau singkatan dari Virtual Private Network adalah sebuah teknologi yang memungkinkan anda dapat mengakses jaringan lokal melalui internet dengan teknologi tunneling. Ini merupakan solusi mudah, koneksi private melalui jaringan public pada masa mobilitas tinggi seperti saat ini.

    Koneksi dari VPN itu sendiri bersifat virtual. Mengapa disebut demikian ? Karena jaringan public ini dibuat seakan-akan sebagai sebuah jaringan private, makanya disebut dengan Virtual Private. VPN sering diimplementasikan untuk koneksi dari kantor cabang ke kantor pusat, sehingga jaringan kantor cabang dan kantor pusat bisa saling berkomunikasi seperti berada dalam satu jaringan lokal.

    Ada beberapa software dan teknik untuk membuat koneksi VPN, kali ini saya akan membahas PPTP dan OpenVPN.

    Kenapa menggunakan PPTP ? Karena PPTP lebih praktis dan tidak memerlukan software khusus yang di install di client, tetapi PPTP dinilai kurang secure, karena enkripsi untuk koneksinya masih kurang.

    Kenapa menggunakan OpenVPN ? karena OpenVPN merupakan software VPN yang cukup populer. Bukan itu saja, ketika kita menggunakan OpenVPN koneksi ke server VPN akan di enkripsi sedemikian rupa menggunakan certificate dan key yang (bisa) berbeda untuk tiap user, sehingga keamanannya bisa dijamin. Namun seperti biasanya "Keamanan selalu berbanding terbalik dengan keamanan". Selain proses konfigurasi yang agak panjang, OpenVPN memerlukan software khusus yang harus diinstall di PC Client, yaitu OpenVPN Client.

    Kamis, 25 Februari 2016

    INSTALASI DAN KONFIGURASI VoIP (Voice over IP) DEBIAN SERVER

    INSTALASI DAN KONFIGURASI VoIP (Voice over IP) DEBIAN SERVER

    Setelah kita mengetahui apa itu VoIP, kita dapat mengetahui fungsi, tugas, dan fitur-fiturnya. Disini saya akan membahas ulang sedikit tentang VoIP.

    VOIP singkatan dari Voice Over Internet Protocol atau biasa disebut digital  phone merupakan salah satu bagian dari teknologi transmisi untuk mentransmisikan komunikasi suara melalui IP, seperti internet ataupun packet-switched networks. Dengan menggunakan VoIP, kita dapat melakukan panggilan telepon melalui koneksi internet, tidak lagi menggunakan saluran telepon konvensional yang melakukan transmisi secara analog. Beberapa layanan VoIP hanya bisa di gunakan untuk melakukan panggilan ke orang lain yang menggunakan layanan yang sama. Tetapi ada juga layanan VoIP yang dapat melakukan panggilan kepada siapa saja melalui nomor telepon, lokal, jarak jauh, mobile phone bahkan nomor internasional.

    Cara kerja VOIP.
    VoIP mengkonversikan atau mengubah suara anda yang merupakan sinyal analog menjadi sinyal digital yang ditransmisikan melalui internet. Tidak seperti telepon konvensional yang mentransmisikan suara anda menggunkan sinyal listrik melalui kabel. VoIP dapat digunakan langsung melalui komputer, telepon khusus VoIP ataupun pesawat telepon konvensional yang tersambung menggunakan alat khusus yang dinamakan VoIP adapter. Berikut langkah-langkah instalasi VoIP.

    Langkah-Langkah :
    1. Pertama, install VoIP terlebih dahulu dengan memasukkan perintah :
      #apt-get install asterisk
    2. Ini adalah tampilan saat proses download nya.
    3. Setelah terinstall anda cukup mengkonfigurasi menambahkan user untuk menggunakan layanan voip ada 2 file yang harus anda edit untuk menambah user baru untuk terkoneksi melalui asterisk yaitu �/etc/asterisk/sip.conf� dan �/etc/asterisk/extension.conf�.Pertama kita edit /etc/asterisk/sip.conf nya dulu dengan memasukkan perintah :
      #nano /etc/asterisk/sip.conf
    4. Ini adalah tampilan awalnya.
    5. Lalu pada bagian terbawah file konfigurasi tambahkan baris berikut :

      [general]
      port = 5060
      bindaddr = 0.0.0.0
      context = others
      [No.Telepon 1]
      type=friend
      context=myphones
      secret=1234
      host=dynamic
      [No.Telepon 2]
      type=friend
      context=myphones
      secret=1234
      host=dynamic

      Keterangan :
      •  [general] = dalam baris ini dan baris dibawahnya anda wajib memasukannya segai perintah umum yang digunakan pada asterisk
      •  [1921681374]/[1921681374] = dalam baris ini anda mengkonfigurasikan userbaru yaitu untuk username pengguna layanan voip sekaligu no telp. yang digunakan , anda dapat menggantinya dengan no yang lain sesuai dengan yang anda inginkan
      •  secret = berarti password yang akan digunakan untuk login user asterisk
      Setelah di edit, keluar dan simpan dengan menekan CTRL+X > Y > Enter
    6. Lalu edit file kedua dengan memasukkan perintah :
      #nano /etc/asterisk/extensions.conf
    7. Ini adalah tampilan awal nya.
    8. Kemudian pada baris terbawah tambahkan beberapa baris konfigurasi berikut ini :

      [others]
      [myphones]
      exten => No.Telepon 1,1,Dial(SIP/No.Telepon 1)
      exten => No.Telepon 2,1,Dial(SIP/No.Telepon 2)
      Setelah di edit, keluar dan simpan dengan menekan CTRL+X > Y > Enter
    9. Selanjutnya, restart asterisk nya dengan memasukkan perintah :
      #/etc/init.d/asterisk restart
    10. Anda sudah dapat mencobanya pada client baik linux atau windows ataupun telpon gengam anda , saya menyarankan untuk aplikasi VoIP client atau pengguna VoIP anda mengunakan aplikasi Zoiper (http://www.zoiper.com) karena aplikasi ini free dan CrossxPlatefrom atau dapat digunakan di segala model os seperti , windows ,linux, windows phone8, iOS, Android, MacOS dan bahkan di web browser untuk installasi Zoiper anda dapat mencari sendiri di google.
    11. Biasanya setelah di download, pasti ada error saat menginstall zoiper nya. Cara mengatasi nya sebagai berikut :
    12. Pertama login ke terminal client menggunakan user root. Setelah login, masukkan perintah #LS. Disitu akan terbaca semua direktori kita. 
    13. Berhubung file zoiper nya saya taruh di direktori Document, maka saya akan masuk ke direktori tersebut dengan memasukkan perintah :
      #cd Documents
    14. Selanjutnya, kita install zoiper sesuai dengan bit client, posisi client saya adalah 64 bit, jadi saya akan install zoiper 64 bit. Caranya masukkan perintah :
      #./Zoiper sesuai dengan bit client
    15. Saat proses instalasi akan muncul tampilan seperti di bawah ini, langsung pilih forward.
    16. Selanjutnya, centang "I Accept.." lalu klik forward.
    17. Klik forward.
    18. Klik Forward lagi.
    19. Dan akhirnya zoiper sudah terinstall pada client.
    20. Pertama kali membuka zoiper nya akan muncul tampilan seperti di bawah ini, pilih yes.
    21. Ini adalah tampilan menu dalam zoiper, selanjutnya pilih setting lalu create new account.
    22. Dalam menu awal, akan muncul tampilan seperti ini, pilih SIP lalu klik next.
    23. Pada user/user@host, isikan no. telepon 1 dan IP Addres server atau DNS Server, masukkan password nya : 1234, lalu klik next.
    24. Langsung klik next saja.
    25. Dan akun telah di buat, langsung klik close saja.
    26. Saat nya pengujian, masukkan no. telepon nya pada menu dialpad.
    27. Dan ini adalah panggilan pada no. telepon via zoiper.
    Cukup sekian, semoga bermanfaat!